Senin, 06 Maret 2023, 11:41:34 | Dibaca: 133
Senin 6 Maret 2023, Kepala Badan Riset dan Inovasi Daerah Kota Medan Bapak Mansursyah, S.Sos., M.AP memimpin acara coaching aplikasi SARANA (Sistem Administrasi Persuratan, Arsip dan Agenda) Pemerintah Kota Medan di ruang rapat Badan Riset dan Inovasi Daerah Kota Medan.
Dalam pembukaannya, Kepala BRIDA menyampaikan bahwa aplikasi SARANA sangat membantu mempermudah dalam pengelolaan surat masuk dan surat keluar di dalam OPD karena untuk proses dan penandatanganan sudah dilakukan secara elektronik.
"Dengan adannya aplikasi ini, nantinya semua surat keluar dapat ditandatangani secara elektronik dan dapat dilakukan dimana saja, jadi tidak perlu menunggu saya berada di kantor, apalagi untuk surat rekomendasi penelitian yang memang dibutuhkan cepat, begitu juga dengan disposisi, semua dapat dilakukan dengan cepat," ungkap Kepala BRIDA.
Coaching aplikasi ini dibimbing langsung oleh pegawai Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Medan Bapak Cendana Wira Adymarta, S.Sos dan diikuti oleh Sekretaris, seluruh Kepala Bidang, Kasubbag Umum, Ketua Tim Kerja dan Staf Badan Riset dan Inovasi Daerah Kota Medan.
Sumber : BRIDA Kota Medan